DNS Server

DNS (Doamain Name Sistem) adalah metoda untuk memtakan alamat IP yang merupakan pengalamatan logika pada jaringan TCP/IP, dengan domain pada jaringan komputer baik lokal maupun internet, model pengalamatan yang digunakan adalah berbasis IP (IP Address) dengan format dotted decimal. Tetapi, para pemakai cenderung memakai nama-nama yang sudah dikenal. Misalnya para pemakai lebih menyukai www.tkj-a.net.id sebagai pengganti alamat IP-nya, yaitu 172.16.23.56. Domain Name Sistem (DNS) memudahkan Anda untuk memakai nama-nama hirarki yang sudah dikenal untuk meletakkan komputer dan sumber daya yang lain secara mudah di sebuah jaringan IP. DNS ini dipakai pada Internet untuk menyediakan suatu konvensi penamaan standar bagi penempatan komputer-komputer berbasis IP.

Penggunaan domain pada internetwork harus unik, sehingga pengaturannya pun telah distandarisasikan.

Selain dengan menggunakan DNS, proses pemetaan alamat IP ke Name Sistem dapat juga dilakukan dengan menggunakan host table, host table ini memetakan hostname ke alamat IP dilakukan secara statis.

Bila pemetaan dilakukan dengan menggunakan host table, maka setiap host/workstation harus menuliskan nama sistem lain pada file /etc/hosts. Hal ini menjadi kendala ketika jumlah sistem yang terintegrasi semakin luas, karena semakin banyak jumlah host yang harus didaftarkan.

Penggunaan DNS yang di terapkan secara hierarki memberikan solusi terhadap kelemahan dari pemanfaatan host table di atas. Penyimpanan list pada DNS dilakukan pada DNS Server, dengan satu syarat bahwa DNS Server terhubung dengan internetwork. Dengan memenuhi persyaratan tersebut maka domain ini sudah dapat berkomunikasi dengan domain system lain. Workstation cukup mencantumkan alamat DNS Server terdekat agar system tersebut dapat berkomunikasi dengan sistem lain dengan menggunakan domain atau berfungsi sebagai klien DNS (resolver).

Konfigurasi DNS Server dapat dilakukan pada server dengan system operasi server apapun sepanjang masih melayani sistem TCP/IP. Salah satu sistem operasi yang dapat digunakan sebagai mesin DNS Server adalah Unix/Linux, pada sistem operasi ini pun banyak aplikasi yang dapat dijadikan penyedia layanan DNS. Salah satunya aadalah Bind.

Pada kesempatan kali ini, saya akan menngunakan bind9 sebagai DNS Server-nya. Untuk langkah-langkah konfigurasinya dapat dilihat disini.

0 komentar:

Posting Komentar